Wednesday, December 14, 2005

My very best friend

Sahabat
tak terasa waktu berlalu begitu cepat
7 tahun sudah kita berbagi cerita
jarak bukanlah sebagai penghalang untuk tetap mendengar renyah tawamu
nasehat2 konyolmu juga kekhawatiran2mu

sahabat
mungkin aku belum bisa menjadi yg terbaik buatmu
tapi bagiku kau seperti oase di tengah padang pasir
menyejukkan
menentramkan
dan memberi kesegaran

saat aku butuh seseorang tuk berbagi
kamulah orang pertama yg terlintas di benakku
serta merta kuraih 6600 ku
tuk sekedar mendengar suara dan tawamu
sudah cukup bagiku
hilang semua gundah
hilang semua cemas

pernah suatu kali
aku ingin sekali dimarahi dan dimaki
krn aku telah berbuat salah
aku menceritakan semua padamu
tapi aku hanya mendengar tawa-tawa kecilmu
waktu aku tanya kenapa tertawa
kau bilang
"kita sudah sama2 paham, kamu hanya ingin didengar dan dikuatkan, tidak perlu dinasehati"
dan selalu kata yang sama kau ucapkan ketika aku mengaku salah
or dalam keadaan bimbang

sahabat
tak pernah sekalipun kau menyuruhku ini dan itu
kau selalu berkata
"wah tambah dewasa aja nih"
setiap kali kau melihat perubahan baikku

sahabat
ketika aku lagi 'turun' pun
kau hanya berucap
"kamu sudah dewasa kan"
dan kata2 itu sudah cukup menghujam buatku

sahabat
aku tau kau tidak pernah setuju aku ada disini
kerap kali kau menyakan kapan aku kembali
kerap kali pula aku membalas kenapa bukan kau yang kesini
aku tidak sedang terpengaruh oleh gemulai dunia
tapi hanya untuk sebuah mimpi
aku merelakan diri ini
jauh darimu
dari keluarga dan sahabat2ku

my very best friend
thx for being there for me
hope Allah will gather us in His firdaus
dan jangan lupa janjimu
tuk njodohin anak2 kita nanti ^_^
awas klo lupa !!!!!!!