Tuesday, May 30, 2006

mencari keajaiban

dia terduduk di tepi pantai
memandang laut
memandang ombak
sesekali matanya mencuri pandang ke arah langit
namun
langit diam

dia bertanya
mangapa
dimana
namun
semua bisu

dia tidak menyerah
terus berusaha mencari
mencari keajaiban
yang mungkin tidak akan pernah ditemukannya
karena dia sendirilah keajaiban itu